Puasa 1 Jam Sebelum Tes GeNose C19 Agar Hasil Akurat
Peristiwa | 5 Februari 2021, 20:54 WIBKOMPAS.TV - Soal syarat yang harus dilakukan oleh pengguna alat pendeteksi corona GeNose C19, sempat berbincang dengan Ketua Tim Pengembang GeNose C19 Universitas Gadjah Mada Kuwat Triyana.
Menurutnya, mereka yang akan dites GeNose C19 tidak boleh merokok, makan atau minum sesuatu yang menyengat, satu jam sebelum dites.
Sebelumnya, PT Kereta Api Indonesia mengeluarkan aturan baru tentang penggunaan alat tes corona melalui napas buatan UGM, yakni GeNose C19 sebagai syarat perjalanan para penumpang kereta.
Dengan hasil tes GeNose ini, naik kereta api jarak jauh tidak lagi wajib mengantongi hasil negatif pemeriksaan corona dengan tes usap PCR atau antigen.
Baca Juga: Abu Janda Diduga Langgar UU ITE, Natalius Pigai Dilaporkan Dugaan SARA
Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.
Penulis : Christandi-Dimas
Sumber : Kompas TV