Inovasi Jembatan Terapung Jadi Akses Jalan Desa
Sapa indonesia | 28 September 2017, 15:35 WIBDesa Padi Jaya, Kubu Raya, Kalimantan Barat merupakan desa yang masih minim sentuhan infrastruktur. Akibat dikelilingi sungai Ambawang, akses dari desa padi jaya ke desa lain harus ditempuh dengan transportasi kapal.
Namun kini akses warga menjadi lebih mudah setelah pria bernama Eko Kurniawan alias acay membuat jembatan terapung. jembatan sepanjang 21 meter dengan lebar 3 meter ini ia buat secara swadaya dengan dana Rp.7 juta.
Jembatan kayu sederhana ini dapat membuka dan menutup dengan menggunakan dua mesin penggerak sehingga keberadaan jembatan tidak mengganggu lalu lintas kapal.
Sumber : Kompas TV