> >

Sandiaga Uno: 2020 Tahun Pengangguran, 2021 Harus Bangkit

Peristiwa | 1 Januari 2021, 08:27 WIB

 

Sandiaga Uno ditunjuk Presiden Joko Widodo menjadi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menggantikan Wishnutama, Selasa (22/12/2020). (Sumber: Kompas.com)


JAKARTA, KOMPAS.TV- Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno memiliki pesan dan kesan dalam pergantian tahun 2020 ke tahun baru 2021. Baginya, tahun 2020 adalah tahun yang berat karena banyak pengangguran di sektor pariwisata akibat pandemi Covid-19.

"Tahun 2020 kita lalui dengan banyak ujian. Jutaan lapangan kerja di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif hilang akibat pandemi covid-19," katanya lewat twitter pribadinya, @sandiuno, Jumat (1/1/2021).

Sebagai contoh, Sandi menyebut, perayaan malam tahun baru, yang biasanya objek-objek wisata ramai dipenuhi pengunjung kini terpaksa harus ditutup. 

Baca Juga: Menparekraf Sandiaga Uno Pilih Danau Toba Sebagai Destinasi Wisata Super Prioritas

"Para pelaku ekonomi kreatif yang biasanya ikut serta memeriahkan, kini tidak bisa memanfaatkan momentum ini sebagai peluang usaha dan lapangan kerja," tambahnya.


Karena itu, memasuki tahun 2021, Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra ini mengajak untuk segera bangkit. 

Baca Juga: Blusukan, Sandiaga Naik Kano Hingga Cuma Pakai Sendal Jepit

"Semangat semuanya. Saatnya kita berkolaborasi, bahu membahu menjadikan tahun 2021 menjadi awal bangkitnya sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. Peluang usaha kembali terbuka dan lapangan kerja kembali tercipta. Sukses untuk kita semua. Selamat menyambut tahun baru 2021," katanya memberi semangat.

Penulis : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU