> >

Insiden Tewasnya Anggota FPI, Komnas HAM Sebut Telah Temukan Sejumlah Kamera Pemantau

Peristiwa | 15 Desember 2020, 21:00 WIB

KOMPAS.TV - Bareskrim Polri menggelar rekonstruksi insiden penembakan enam anggota FPI di empat TKP dengan melakukan 58 adegan rekonstruksi.

Tidak hanya kepolisian, Komnas HAM melalui tim investigasinya juga turut menyelidiki dan menemukan sejumlah kamera pemantau yang mendukung pengungkapan kasus ini.

Rekonstruksi tewasnya enam anggota FPI di sekitar kilometer 50 Tol Jakarta-Cikampek pada 7 Desember 2020 lalu kembali digelar pada 14 Desember 2020 dini hari.

Diketahui bahwa ada sejumlah perbedaan dalam rekonstruksi kejadian tewasnya enam anggota FPI.

Ketua Harian Kompolnas Benny Mamoto mengatakan bahwa rekonstruksi yang dilakukan terus berkembang karena ditambahkan hasil keterangan dari saksi-saksi yang diperiksa.

Di sisi lain, Komnas HAM tetap menggelar penyelidikan independen untuk mengungkap peristiwa ini.

Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.

Penulis : Christandi-Dimas

Sumber : Kompas TV


TERBARU