> >

Ini Solusi William Wongso Jika Butuh Bahan Rempah Saat di Luar Negeri

Cerita rasa | 11 Agustus 2020, 19:30 WIB

JAKARTA, KOMPAS.TV – Makanan khas Indonesia memang tidak ada tandingannya. Hal ini yang membuat warga Indonesia yang bepergian ke luar negeri atau pun tinggal di luar negeri merindukan makanan khas nusantara.

Sebenarnya, mereka yang tinggal di luar negeri atau pun bepergian ke luar negeri dapat membuat masakan khas Indonesia sendiri.

Tapi apakah bahan-bahan di luar negeri seperti rempah-rempah yang digunakan untuk membuat makanan khas Indonesia lengkap?

Lalu, bagaimana mereka dapat membuat makanan khas Indonesia sendiri?

Pakar kuliner Indonesia, William Wongso memberikan tips untuk mereka yang berada di luar negeri.

Ia menyarankan ketika berada di Indonesia jangan lupa untuk membawa bumbu yang sudah jadi. Mengingat tidak di setiap negara mudah mencari bahan seperti jahe dan lengkuas.

William Wongso juga menambahkan, jika yang warga Indonesia rindukan adalah rendang, sebetulnya sederhana sekali yang dibutuhkan. Tidak perlu menggunakan bahan rempah yang lengkap bukan suatu masalah.

Baca Juga: Ternyata! Ini Rahasia Lengkap Rendang William Wongso

Baca Juga: Lezat! Intip Kreasi Buncis Rendang Petai William Wongso

Penulis : Fransiska-Wijayanti

Sumber : Kompas TV


TERBARU