Mantap! Veronica Tan Masuk Daftar 20 Tokoh Berpengaruh di Indonesia
Cerita indonesia | 16 Juni 2020, 13:06 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Veronica Tan masuk ke dalam daftar 20 tokoh yang dianggap berpengaruh di Indonesia. Ia dianggap punya peran dalam perubahan masa depan negeri.
Hal ini dipublikasikan oleh Bazaar Indonesia.
Veronica Tan pun merasa terhormat bisa bersanding dengan 19 tokoh lainnya. Ungkapan ini diunggah Veronica melalui akun instagramnya.
"Sebuah kehormatan bisa bersanding bersama 19 orang tokoh lain yang dianggap bisa membuat perubahan untuk masa depan Indonesia," tulis Veronica Tan.
Ia juga merasa dirinya hanya bagian kecil. Namun, selama dilakukan dengan hati yang tulus dapat dikerjakan. Ia yakin Indonesia akan lebih baik.
"Saya hanya bagian kecil, masih banyak yang lebih baik, namun harus diingat bahwa segala sesuatu dimulai dari hal yang kecil. Selama dilakukan dengan hati yang tulus dan dikerjakan bersama-sama, Indonesia pasti akan lebih baik."
Selain Veronica Tan ada sejumlah tokoh lainnya yang masuk ke dalam daftar tersebut di antaranya Najwa Shihab, Melanie Subono, Yenny Wahid, Susi Pudjiastuti, Nicholas Saputra dan Nadya Hutagalung.
Penulis : Sadryna-Evanalia
Sumber : Kompas TV