> >

Viral Suami Istri Bagi Nasi Bungkus, Isinya Uang Jutaan Rupiah!

Cerita indonesia | 17 Mei 2020, 11:37 WIB

GEMPOL, KOMPAS.TV - Viral di media sosial sepasang suami istri asal Gempol, Pasuruan yang membagikan 20 paket nasi bungkus kepada masyarakat yang membutuhkan.

Paket nasi bungkus bahagia ini berisikan nasi dan lauk pauk. Namun, yang istimewa adalah ada uang senilai Rp 1 juta di dalam nasi bungkus tersebut.

Nasi bungkus berisi uang ini dibagikan menjelang makan sahur. Sepasang suami istri ini ingin membantu masyarakat yang sedang berjuang dan tetap bekerja meski sampai malam hari di tengah pandemi Corona.

Baca Juga: Viral! Ini Dia Sosok "Crazy Rich Surabaya" yang Bagikan Sembako dan Uang Tunai Jutaan Rupiah

Berikut postingan yang viral tersebut dari unggahan IG @prastia.kurniawati:

"nasi bungkus bahagia

aku tertampar ketika melihat ada org yg bagi2 sembako isi sampah . aku melek bengi. mbelani koyok ngene. demi semuaaa saudara2ku yang lagi merana saat corona.. nasi bungkus ini sederhana, semua pasti bisa membelinya, cuma berwadah kertas minyak .. sengaja di dalam aku kasih Titipan Rezeki Dari Allah uang segepokkk per bungkus. untukmu saudara2ku yang masih bertahan hidup walau kelaparan . semoga menjadi berkah buat kita semua dan selalu menebar kebaikan dengan cara bersedekah.."

Penulis : Sadryna-Evanalia

Sumber : Kompas TV


TERBARU