Kim Jong Un Meninggal Dunia?
Internasional | 26 April 2020, 09:28 WIBKOMPAS.TV - Kabar Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un meninggal dunia masih simpang siur. Belakangan ini, kondisi Kim Jong Un jadi sorotan dunia.
Pemimpin Korea Utara ini dikabarkan dalam kondisi kritis usai melakukan operasi kardiovaskular. Kabar ini mencuat setelah Kim Jong Un tak hadir atau absen di Hari Ulang Tahun mendiang kakeknya sekaligus pendiri Korea Utara Kim II Sung.
Baca Juga: Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un Sakit Parah Setelah Operasi?
Dilansir dari Kompas.com (26/4/2020), Pakar Semenanjung Korea Jang Sung-Min meyakini Kim Jong Un meninggal dunia.
Wakil direktur kanal Hong Kong Satellite TV mengklaim bahwa Kim Jong Un meninggal, yang kemudian diperkuat keterangan pakar Semenanjung Korea, Jang Sung-min.
Dilansir IBTimes Sabtu (25/4/2020), Chairman The World and Northeast Asia Peace Forum itu menyiratkan kepercayaan bahwa kabar itu benar.
Dikabarkan media bernama Kuki News, Jang mengutip ucapan sumber bahwa pemimpin yang berkuasa sejak 2011 itu berada dalam kondisi serius.
"Kondisi kesehatan Kim Jong Un sangat serius. Kemudian pada pagi ini, pemerintah Korut menyimpulkan mustahil bagi mereka menyelamatkannya," kata Jang.
Jang menerangkan, si sumber itu sempat ditanya apakah dia bersedia untuk memastikan apakah Kim sudah tiada ataukah masih hidup.
Baca Juga: Sosok Kim Yo Jong, Calon Terkuat Penerus Korut Jika Kim Jong Un Meninggal
Sumber itu kemudian tidak menjawab pertanyaan itu dan menghindari memberi jawaban langsung. "Hanya itu yang perlu Anda ketahui," kata si sumber. Berbekal ucapan si informan, Jang kemudian menginterpretasi bahwa Pyongyang telah mengakui adanya desas desus mengenai kondisi si pemimpin tertinggi.
Dia menambahkan, sebelum Kim tampil lagi di depan publik untuk membuktikan dia masih hidup, dia akan mempertimbangkan yang bersangkutan sudah wafat.
Di Twitter pun pada Minggu, 26 April 2020 pagi hashtag #KIMJONGUNDEAD pun menjadi trending topic.
Penulis : Sadryna-Evanalia
Sumber : Kompas TV