Hoaks! Mantan Dirut Garuda Ari Askhara Ternyata Bukan Anggota BIN
Cerita indonesia | 16 Desember 2019, 21:37 WIBBadan Intelijen Negara (BIN) memastikan mantan Direktur Utama Garuda Indonesia Ari Askhara bukanlah anggota BIN. Hal itu disampaikan oleh juru bicara kepala BIN Purwanto yang menanggapi isu yang beredar di media sosial kalau Ari Askhara adalah anggota BIN.
"Ari Askhara bukan anggota BIN," tegas Wawan Purwanto dalam keterangannya kepada wartawan, Senin (16/12/19).
Karena kabar tersebut sudah menyebar luas, maka BIN merasa perlu untuk memberikan klarifikasi kepada publik sehingga ada kejelasan di masyarakat. Sebelumnya
Selain itu, sebelumnya Dewan Komisaris Garuda Indonesia juga meminta Ari Askhara dan empat direksi lainnya dicopot dari posisi komisaris di anak cucu usaha Garuda Indonesia. Ari Askhara dan keempat direksi dicopot karena diduga terlibat dalam kasus penyelundupan motor Harley Davidson dan sepeda Brompton.
Selain Ari, keempat direksi yang juga dicopot, yakni Direktur Operasi Bambang Adi Surya, Direktur Kargo dan Pengembangan Usaha Mohammad Iqbal, Direktur Teknik dan Layanan Iwan Joeniarto, serta Direktur Human Capital Garuda Indonesia Heri Akhyar.
Permintaan pencopotan dari surat bernomor garuda/dekom-102/2019. Surat ditandatangani semua dewan komisaris Garuda Indonesia. Dari Sahala Lumban Gaol, Chairal Tanjung, Insmerda Lebang, Herbert Timbo P Siahaan, dan Eddy Porwanto Poo.
Penulis : Desy-Hartini
Sumber : Kompas TV