Cerita Bahagia Ibu Melahirkan di Tenda Pengungsian Korban Gempa
Cerita indonesia | 3 Oktober 2019, 14:25 WIBHartini Ohorela kini tengah berbahagia. Kesulitannya hidup di pengungsian akibat gempa seolah hilang, setelah sang buah hati lahir di tengah tenda pengungsian.
Muhammad Abbas Orno Pelu, itulah nama yang disematkan pada anak ketiganya itu. Bayi mungil seberat 2,85 kilogram itu lahir secara normal pada Selasa (1/10/19).
Hartini dan anaknya kini masih harus bertahan di lokasi pengungsian. Mereka belum bisa kembali ke rumah karena masih trauma ditambah lagi rumah mereka juga rusak terdampak gempa.
Bayi Hartini pun masih terus mendapatkan perhatian dari tim medis. Hal ini mengingat kondisi pengungsian yang tak baik untuk kesehatan bayi.
#LahirdiPengungsian #GempaAmbon #GempaMaluku
Penulis : Desy-Hartini
Sumber : Kompas TV