Italia vs Spanyol, Big Match Pembuka Semifinal Piala Eropa 2020
Sinau | 6 Juli 2021, 20:31 WIBKOMPAS.TV - Italia akan menghadapi Spanyol di babak semifinal Piala Eropa 2020. Duel kedua tim akan digelar di Stadion Wembley, Inggris, Rabu (7/7/2021) dini hari pukul 02.00 WIB.
Spanyol telah terlebih dulu memastikan tiket ke semifinal usai mencatat kemenangan atas Swiss melalui adu penalti.
Bermain imbang 1-1 selama 120 menit, Spanyol akhirnya menang 3-1 dalam duel penalti.
Sedangkan Italia berhasil lolos ke semifinal setelah menumbangkan Belgia dengan kemenangan tipis 2-1.
Gol kemenangan Italia dalam big match tersebut dicetak melalui aksi Nicolo Barella dan Lorenzo Insigne.
Tahun ini, kedua tim untuk keempat kalinya secara beruntun bakal saling bentrok di fase gugur Piala Eropa.
Pada Piala Eropa 2008, Spanyol menang 4-2 di babak adu penalti setelah kedua tim bermain imbang 0-0 pada babak perempat final.
Keduanya bertemu sebanyak 2 kali di ajang Piala Eropa 2012. Di babak penyisihan grup, laga antara Italia vs Spanyol meraih hasil imbang 1-1.
Jumpa lagi di final, Spanyol menang telak 4-0 atas Italia dan meraih gelar juara Piala Eropa mereka yang ketiga.
4 tahun kemudian, Italia membalas kekalahan di babak 16 besar Piala Eropa 2016 setelah menang 2-0 atas Spanyol. Italia mencatat kemenangan lawan Spanyol lewat gol Giorgio Chiellini dan Graziano Pelle.
Secara keseluruhan, head to head Italia vs Spanyol telah terjadi sebanyak 36 kali. Spanyol mencatat 12 kali menang, Italia 11 kemenangan, dan sisanya berakhir imbang.
Namun, Italia unggul dengan torehan 43 gol, sedangkan Spanyol mencetak 40 gol.
Italia telah meraih 15 kemenangan berturut-turut dan 32 pertandingan tak terkalahkan. Sedangkan Spanyol tampaknya telah menemukan kembali ritme permainan yang agresif dalam mencetak gol.(*)
Grafis: Agus Eko
Penulis : Gempita-Surya
Sumber : Kompas TV