[TOP3NEWS] Hina Palestina Dikeluarkan Sekolah, Polsek Candipuro Dibakar, Jokowi Tol Trans Sumatera
Top 3 news | 19 Mei 2021, 22:36 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV – Berita pertama, kasus penghinaan terhadap Palestina di aplikasi tiktok terjadi di Bengkulu Tengah. Pelaku yang seorang siswi SMA ini telah meminta maaf dan kasusnya diselesaikan secara kekeluargaan. Namun pihak sekolah menilai ada pelanggaran tata tertib sehingga siswi tersebut dikeluarkan dari sekolah. Terkait hal ini Persatuan Guru Republik Indonesia menyatakan tidak setuju terhadap sanksi yang diberikan pihak sekolah. Menurut Wasekjen Pengurus Besar PGRI Jejen Musfah menyatakan pihak sekolah dalam hal ini guru, turut berperan membina siswa siswi termasuk dalam hal sikap dan perilaku.
Berita kedua, Polisi berhasil amankan 8 orang dalam kasus pembakaran Polsek Candipuro, Lampung Selatan pada malam tadi. Polisi kini tengah memeriksa secara insentif delapan orang tersebut karena diduga terlibat sebagai penginisiasi aksi hingga provokator.
Berita ketiga, Presiden Joko Widodo tinjau langsung progres pembangunan ruas jalan tol Pekanbaru-Bangkinang yang telah berjalan sepanjang 40 kilometer. Pembangunan konstruksi jalan tol sepanjang 40 kilometer ini termasuk kedalam jaringan Tol Trans Sumatera. Presiden Jokowi berharap pembangunan jalan tol ini dapat segera diselesaikan agar mobilitas orang dan barang bisa semakin lebih cepat.
Video Editor: Vila Randita
Penulis : Theo-Reza
Sumber : Kompas TV