> >

Serangan Balasan Roket Hamas Rusak Sinagoge Israel di Ashkelon

Internasional | 17 Mei 2021, 14:48 WIB

ASHKELON, KOMPAS.TV - Roket kelompok militan Hamas meluncur menargetkan kota selatan Ashkelon, Israel pada Minggu, 16 Mei 2021.

Roket ini merusak Sinagoge, membakar mobil dan sebuah rumah. Petugas terkait menutup area ini.

Pemadam kebakaran juga dikerahkan untuk memadamkan api dari mobil.

Konflik antara Militan Hamas dan militer Israel belum kunjung reda.

Militan Palestina terus menembakkan roket ke Israel pada hari Minggu, 16 Mei 2021 ketika serangan udara Israel di Kota Gaza meratakan tiga bangunan dan menewaskan sedikitnya 42 orang.

Baca Juga: Sinagoge di Tepi Barat Israel Runtuh, 2 Orang Tewas

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu mengisyaratkan perang keempat antara Israel dan Palestina di Gaza akan terus berlanjut meskipun ada upaya internasional untuk menengahi gencatan senjata.

Konflik yang terjadi antara Israel dengan kelompok Militan Hamas memasuki hari ketujuh dan belum juga reda.

Sejumlah serangan udara Israel ke kota Gaza menewaskan ratusan orang termasuk wanita dan anak-anak. Militan Hamas pun meluncurkan roket sebagai balasan atas tindakan Israel. Roket Hamas pun membuat kerusakan di beberapa titik wilayah Israel.

Video Editor: Lisa Nurjannah

Penulis : Sadryna-Evanalia

Sumber : Kompas TV


TERBARU