> >

Gambar Kucing Berusia Ribuan Tahun Ditemukan di Lereng Bukit di Nazca Peru

Internasional | 17 Oktober 2020, 16:27 WIB

NAZCA, KOMPAS.TV - Arkeolog Peru menemukan gambar kucing berukuran besar di lereng bukit di Nazca, Peru, Jumat (16/10/20).

Para arkeolog menemukan gambar kucing ketika sedang melakukan aktivitas perawatan dan pemeliharaan situs purbakala selama pandemi Corona.

Kementerian Kebudayaan Peru melaporkan, gambar kucing tersebut nyaris tidak terlihat dan hampir sepenuhnya terhapus karena erosi alami.

Gambar yang diambil dengan drone menunjukkan, seekor kucing besar dengan kepala ditarik tinggi di atas bukit dan menatap lurus ke depan, sedangkan tubuh dan ekornya menjulur ke arah bagian bawah bukit.

Sosok tersebut memiliki panjang 37 meter, dilihat secara horizontal dan berasal dari masa sebelum tokoh terkenal Pampa de Nazca.

Kucing telah banyak dilukiskan dalam keramik, tekstil, dan elemen lain dari masyarakat Paracas.

Masyarakat Paracas juga menggambar kucing dengan menciptakan geoglyph dan garis terkenal di Gurun Nazca di Peru selatan.

Banyak Garis Nazca yang tergambar di darat hampir tidak terlihat dan tidak dapat dikenali. 

Tetapi jika dilihat dari langit, garis tersebut sebagian besar merupakan gambaran hewan dan tumbuhan.

Makna dari banyak gambar tersebut tidak pernah sepenuhnya dimengerti. Namun, beberapa ahli mengklaim gambar-gambar itu adalah bentuk persembahan untuk menyenangkan para dewa.

Penulis : aryo-bimo

Sumber : Kompas TV


TERBARU





A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: