> >

Ahli Kesehatan Masyarakat: Face Shield Jangan Dijadikan Pelindung Utama

Cerita indonesia | 27 September 2020, 23:37 WIB

JAKARTA, KOMPASTV - Popularitas pemakaian face shield saat ini sudah mulai meningkat, saat ini cukup sering terlihat di masyarakat dan orang bepergian menggunakan face shield.

Face shield terlihat sudah seperti aksesoris yang jamak dipakai selain masker.

Ketua Ikatan Ahli Kesehatan Masyarakat Indonesia Ede Surya Darmawan mengatakan bahwa face shield jangan dijadikan pelindung utama yang terpenting adalah memakai masker.

Terkadang masyarakat ada yang menggunakan face shield, tapi tidak menggunakan masker.

Menurut Ede Hal ini malah keliru sama sekali dan justru semakin berbahaya terpapar virus.

Maka yang paling utama adalah masker, dan masker yang dipakai harus sesuai anjuran pemerintah bukan masker jenis scuba atau buff yang terlalu tipis dan diragukan kemampuannya.

“makanya anjuran 3M tidak termasuk face shield, yang utama masker, kemudian mencuci tangan menggunakan masker dan satu lagi menjaga jarak,“ujar Ede

Penulis : Theo-Reza

Sumber : Kompas TV


TERBARU