> >

Mendagri Tegur Bupati Karawang karena Picu Kerumunan Saat Pendaftaran Pilkada

Cerita indonesia | 5 September 2020, 17:11 WIB

KARAWANG, KOMPAS.TV - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian mengeluarkan teguran tertulis untuk Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana selaku bakal pasangan calon (paslon) kepala daerah Pilkada 2020.

Penyebabnya, petahana tersebut menggelar arak-arakan massa saat melakukan pendaftaran di Karawang, Jawa Barat pada Jumat (4/9/2020).

Baca Juga: Mendagri Tito Akan Sanksi Pejabat Konvoi Pendaftaran Pilkada

Dikutip dari siaran pers Kemendagri pada Sabtu (5/9/2020), Teguran tertulis tersebut dikeluarkan pada Jum’at dan ditandatangani oleh Direktur Jenderal (Dirjen) Otonomi Daerah Kemendagri, Akmal Malik atas nama Mendagri Tito Karnavian.

Dengan menggelar arak-arakan massa, Mendagri menyatakan Bupati Karawang selaku bakal paslon dinilai telah memicu kerumunan massa.

“Dan hal tersebut bertentangan dengan upaya pemerintah dalam menanggulangi serta memutus mata rantai penularan wabah Covid-19," demikian bunyi poin 1 pada teguran tertulis Mendagri tersebut. 

Baca Juga: Pendaftaran Pilkada Karawang Picu Kerumunan Orang

Penulis : Laura-Elvina

Sumber : Kompas TV


TERBARU