> >

Paus Fransiskus Kecam Industri Senjata: Keuntungan dari Kematian adalah Hal yang Sangat Buruk

Kompas dunia | 2 Mei 2024, 08:46 WIB
Paus Fransiskus melambaikan tangan umat dari balkon tengah Basilika Santo Petrus sebelum pemberkatan Urbi et Orbi (kepada kota dan dunia) di Vatikan, Minggu, 31 Maret 2024. (Sumber: AP Photo/Alessandra Tarantino)

VATIKAN, KOMPAS.TV - Pemimpin Gereja Katolik Paus Fransiskus mengecam industri senjata yang disebutnya "mengambil keuntungan dari kematian".

Di depan khalayak di Vatikan pada Audiensi Umum, Rabu (1/5/2024), dia mengatakan bahwa saat ini, investasi yang menghasilkan pendapatan terbesar adalah pabrik-pabrik senjata.

“Mendapat keuntungan dari kematian adalah hal yang sangat buruk,” katanya seperti dikutip Vatican News.

Baca Juga: Paus Fransiskus ke Indonesia Awal September 2024, KWI Siapkan Panitia Penyambutan

Fransiskus meminta umat Katolik untuk berdoa bagi perdamaian dan korban perang.

“Perang selalu menjadi kekalahan,” kata dia, seraya menyerukan doa bagi mereka yang menderita akibat perang di Ukraina dan Palestina.

Fransiskus juga menyoroti kondisi parah yang dialami pengungsi Rohingya di Myanmar akibat perang saudara.

Baca Juga: Sampaikan Pesan Paskah, Paus Fransiskus Serukan Perdamaian di Gaza dan Ukraina

“Mari kita berdoa demi perdamaian, mari kita meminta perdamaian sejati bagi mereka dan seluruh dunia,” katanya.

 

Penulis : Iman Firdaus Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV/Antara


TERBARU





A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: