Takut Diserbu Pengungsi, Turki Perkuat Perbatasannya dengan Iran
Kompas dunia | 22 Agustus 2021, 21:02 WIBTURKI, KOMPAS.TV - Takut dengan adanya krisis pengungsi baru, Turki terus memperkuat wilayah perbatasannya dengan Iran.
Militer Turki menempatkan pasukan penyapu ranjau dan helikopter serbu di sekitar perbatasan.
Baca Juga: Tolak Pengungsi Afghanistan, Erdogan: Turki Bukan Tempat Mengungsi untuk Mereka
Selain militer, Turki turut mengerahkan sejumlah pasukan elite kepolisian untuk ikut menjaga perbatasan.
Turki memasang kamera thermal dan pesawat nirawak untuk membuat perbatasannya tidak bisa ditembus oleh pengungsi.
Baca Juga: Erdogan Ingin Afghanistan Damai, Berencana Temui Pemimpin Taliban
Selain sumber daya militer, Turki juga membangun konstruksi dinding beton modular sepanjang 65 kilometer yang memanjang dari tenggara ke selatan.
Hal ini dilakukan untuk mencegah potensi masuknya warga Afghanistan yang melarikan diri dari pemerintahan taliban.
“Kami berada di antara Resimen Perbatasan ke-5 dan Komando Brigade Perbatasan ke-6. Lokasi konstruksi tahap pertama (dinding perbatasan) kami terletak di wilayah ini. Konstruksi dinding beton modular sepanjang 65 kilometer dimulai dari wilayah ini dan berlanjut ke arah selatan,” kata seorang perwira Angkatan Darat Turki berpangkat Mayor yang bertugas di perbatasan.
Baca Juga: Presiden Erdogan Minta Negara-negara Eropa Buka Pintu Perbatasan Bagi Pengungsi Afghanistan
Sejumlah warga Afghanistan yang meninggalkan negaranya sejak beberapa waktu lalu kini mulai terlihat di perbatasan sekitar Iran.
Kepolisian Turki melaporkan sudah ada 26 orang pengungsi yang ditahan, termasuk 20 orang warga negara Afghanistan, 5 warga negara Pakistan, dan 1 orang diduga penyelundup manusia.
Video Editor: Arief Rahman
Penulis : aryo-bimo
Sumber : APTN