> >

H-2 Pilpres AS, Joe Biden Berkampanye bersama Barrack Obama

Kompas dunia | 2 November 2020, 09:14 WIB

AMERIKA SERIKAT, KOMPAS.TV - Joe Biden dan Trump menggencarkan jurus kampanye andalan.

Jurnalis VOA Helmi Johannes melaporkan tentang Presiden Trump dan penantangnya Joe Biden menggencarkan kampanye sebelum Pilpres AS Selasa esok.

Kedua kubu capres memanfaatkan juru kampanye andalan. Joe Biden melakukan kampanye untuk menyerang kebijakan Trump untuk menghadapi pandemi Corona. Biden mengatakan langkah pertama untuk mengalahkan Corona adalah mengalahakan Trump terlebih dahulu.

Ini kali pertama juga Biden berkampanye bersama mantan Presiden AS, Barrack Obama.

Presiden Trump juga melakukan 4 kampanye terbuka untuk menyerang Joe Biden disebutnya akan menghentikan industri energy dengan pengeboran minyak.

Hingga Minggu siang, sudah ada lebih dari 93 juta warga Amerika yang melakukan vote lewat pos atau secara langsung di TPS.

Ada juga Orkes Simponi New York gelar konser jalanan, agar warga tetap bisa menikmati musik klasik.

Pemandangan konser ini tempak berbeda namun tetap membawa semangat kenormalan di tengah keresahan pandemi corona.

Kemudian, lomba lari marathon diadakan secara virtual akibat pandemi.

Penulis : Aleksandra-Nugroho

Sumber : Kompas TV


TERBARU