> >

Duka Sutradara Souza Soal Tembakan Alec Baldwin yang Renggut Nyawa Sinematografer

Selebriti | 24 Oktober 2021, 12:11 WIB
Sinematografer film Rust yang meninggal akibat insiden tembakan Alec Baldwin. (Sumber: ANTARA/Kompas TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sutradara film 'Rust' Joel Souza yang sempat terluka karena insiden tembakan Alec Baldwin mengaku sangat bersedih dan berduka atas meninggalnya sinematografer Halyna.

"Saya sangat berduka atas kepergian teman dan kolega, Halyna. Dia orang yang ceria, berbakat, baik, dan selalu bisa membuat saya menjadi lebih baik," ujar Souza dikutip dari Antara, Minggu (24/10/2021).

Baca Juga: Cold Gun: Saat Astrada Tak Sengaja Beri Alec Baldwin Senjata Beramunisi Aktif

Diketahui, Souza ikut tertembak oleh senjata properti Alec Baldwin. Ia saat itu berada di belakang Halyna.

Namun, beruntungnya, peluru hanya mengenai bahunya sehingga bisa pulang setelah mendapat perawatan di rumah sakit.

Meskipun Souza tidak menerangkan sejauh mana lukanya, namun ia merasa bersyukur dengan dukungan para pegiat film dan warga Santa Fe.

Sebagai informasi, saat kejadian, Alec Baldwin mengaku menerima properti berupa senjata yang diyakini aman.

Baca Juga: Lewat Twitter, Alec Baldwin Ungkapkan Kesedihan Mendalam Terkait Insiden Penembakan

Akan tetapi, senjata tersebut ternyata memuat peluru tajam di dalamnya saat ditembakkan.

Hingga kini, Alec Baldwin belum menerima tuntutan apapun dan siap untuk mematuhi prosedur.

Penulis : Dian Nita Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV/Antara


TERBARU