Wow! 2 Drama Korea Ini Masuk Best International Show 2020 New York Times
Film | 5 Desember 2020, 12:30 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Drama Korea It's Okay to Not Be Okay dan serial original Kingdom Season 2 masuk dalam The Best International Shows of 2020 versi The New York Times.
Pada awal Desember ini, The New York Times telah merilis daftar The Best International Shows of 2020 dengan memilih 10 besar judul acara televisi dari berbagai negara. Ternyata, dua serial produksi Korea Selatan berhasil masuk ke dalam daftar panjang tersebut.
Baca Juga: Ada BLACKPINK di It's Okay To Not Be Okay Episode 15, Rating Langsung Meroket
Berikut The Best International Shows of 2020 versi The New York Times:
- Belgravia
- The Bureau
- For Sama
- It's Okay to Not Be Okay
- Keep Your Hands Off Eizouken!
- Kingdom
- My Brilliant Friend
- Patria
- Mystery Road
- Temple
It's Okay to Not Be Okay adalah drama Korea yang dibintangi Kim Soo Hyun dan Seo Ye Ji di tvN. Ini adalah drama Korea terbaru Kim Soo Hyun setelah menyelesaikan wajib militer.
Tidak kalah dari drakor It's Okay to Not Be Okay, serial Kingdom season 2 di Netflix juga populer di tahun 2020. Berbeda dari film Train to Busan atau Peninsula, Kingdom menampilkan serangan zombie pada era kerajaan.
Kabar baiknya, serial Kingdom Season 2 akan kembali diperpanjang ceritanya dengan perilisan spin-off Kingdom: Ashin of the North yang tayang di tahun 2021 mendatang.
Baca Juga: Drakor It's Okay to Not be Okay Tamat, Episode Terakhir Dapat Rating Tinggi
Penulis : Dian-Septina
Sumber : Kompas TV