> >

BUMD PAM Jaya Buka Lowongan Kerja untuk D4 dan S1 Berbagai Jurusan, Penempatan Jakarta

Loker | 18 September 2024, 08:30 WIB
Lowongan kerja PAM Jaya September 2024 (Sumber: Instagram/@pamjaya_dki)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Badan Usaha Milik Daerah (BUMD), Perumda Air Minum Jaya atau disebut PAM Jaya sedang membuka lowongan kerja untuk D4 dan S1 berbagai jurusan.

Melansir laman resminya, Rabu (18/9/2024), PAM Jaya membuka lowongan kerja untuk 2 posisi yaitu Change Management Specialist dan Transformation Management Specialist.

Adapun penempatannya yakni di Jakarta. Bagi yang berminat mendaftar lowongan kerja ini diharapkan dapat melamar sebelum 1 Oktober 2024.

Berikut kualifikasi dan cara daftar lowongan kerja PAM Jaya 2024

Baca Juga: Link PDF Instansi yang Sudah Umumkan Hasil Seleksi Administrasi CPNS 2024, Kemenag, BP2MI, BPIP

1. Change Management Specialist

Kualifikasi:

  • Berstatus Warga Negara Indonesia
  • Tidak pernah terlibat perbuatan kriminal secara langsung maupun tidak langsung
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Siap ditempatkan di DKI Jakarta
  • Pendidikan minimal S1 diutamakan pada bidang Teknik Informatika/Teknik industri/ Teknik Lingkungan/Manajemen/Bisnis/ atau bidang relevan lainnya;
  • Memiliki pengalaman minimal I tahun mengelola perubanan pada sistem perusahaan (Transformation dan Change management);
  • Memiliki pengalaman pengelolaan Manajemen Risiko dan Change Management Analyst

Baca Juga: Pendaftaran Lowongan KPPS Pilkada 2024 Dibuka Hari Ini, Simak Syarat, Gaji, dan Jadwalnya

2. Transformation Management Specialist

Kualifikasi:

  • Berstatus Warga Negara Indonesia
  • Tidak pernah terlibat perbuatan kriminal secara langsung maupun tidak langsung
  • Sehat jasmani dan rohani
  • Siap ditempatkan di DKI Jakarta
  • Minimal D4/S1 di bidang Manajemen, Administrasi Publik atau bidang relevan lainnya;
  • Memiliki pengalaman mengelola transformasi organisasi dan atau bekerja di industri pengelolaan air dan atau memiliki pengalaman bekerja di BUMD/BUMN
  • Memiliki pengalaman 2 tahun di industri pengelolaan Air Minum

Pendaftaran lowongan kerja PAM Jaya dapat dilakukan melalui laman https://bit.ly/tcmpam.

 

Penulis : Dian Nita Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU