Kompas TV regional jawa tengah dan diy

Tim Gabungan Evakuasi 2 Jenazah Korban Longsor Pekalongan, Total 25 Korban Tewas

Kompas.tv - 25 Januari 2025, 17:09 WIB
Penulis : Shinta Milenia

PEKALONGAN, KOMPAS.TV - Sabtu (25/1/2024) pagi, tim gabungan mengevakuasi 2 jenazah yang tertimbun reruntuhan beton di lokasi longsor, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah.

Saat ini kedua jenazah masih diidentifikasi oleh Tim Inafis Polri.

Proses evakuasi 2 jenazah korban tanah longsor di Desa Kasimpar, Petungkriyono, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah berlangsung dramatis.

Relawan gabungan harus membongkar beton agar jenazah bisa terangkat.

Kedua jenazah ini tertimpa reruntuhan beton dan masuk gorong-gorong.

Longsoran tanah yang masih menutup akses jalan, membuat relawan harus menandu sampai ke mobil ambulans.

Total sudah 25 korban meninggal dunia karena bencana tanah longsor di Pekalongan. Satu orang masih dalam pencarian sukarelawan.

Sebelumnya pada Jumat (24/1/2024) pagi, tim gabungan kembali menemukan 3 jenazah, salah satunya berhasil dievakuasi dan diidentifikasi.

Korban bernama Aurel, anak perempuan dari Sekretaris Desa Kasimpar dan berhasil ditemukan sekitar 300 meter di dekat rumahnya di areal persawahan.

300 personel gabungan bersama sukarelawan kini fokus melakukan pencarian di 3 titik.

Presiden Prabowo Subianto menyampaikan ucapan dukacita terkait bencana longsor di Pekalongan, Jawa Tengah.

Presiden meminta BNPB bergerak cepat membantu pemerintah daerah dan korban bencana.

Prabowo menegaskan bantuan harus cepat dan tepat sasaran ke para korban.

Petugas terus berupaya mengevakuasi 2 jenazah korban yang tertimpa material longsor.

Upaya pencarian juga terus dilakukan tim gabungan dengan mengerahkan alat berat untuk membuka akses jalan, dan unit K-9 untuk mencari korban yang diperkirakan masih ada di reruntuhan bangunan.

Baca Juga: Ucapan Duka Presiden Prabowo ke Korban Longsor Pekalongan, Perintahkan BNPB Gerak Cepat

#longsor #bencanaalam #jenazah #evakuasi




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x