Kompas TV olahraga sepak bola

Jelang Laga Persis Solo vs Persija Jakarta, Ong Kim Swee Minta Anak Asuhnya Dapat Kontrol Emosi

Kompas.tv - 26 Januari 2025, 09:57 WIB
jelang-laga-persis-solo-vs-persija-jakarta-ong-kim-swee-minta-anak-asuhnya-dapat-kontrol-emosi
Ong Kim Swee saat menjawab pertanyaan awak media jelang laga melawan Persija Jakarta, Sabtu (25/1/2025). pertandingan Persis Solo kontra Persija Jakarta akan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Minggu (26/1/2025) pukul 19.00 WIB. (Sumber foto: Ist)
Penulis : Rizky Ade Saputro | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Persis Solo akan menjamu Persija Jakarta dalam lanjutan pekan ke-20 Liga 1 2024/2025 di Stadion Manahan, Solo, Minggu (26/1/2025), pukul 19.00 WIB. Kedua tim datang dengan motivasi tinggi setelah meraih kemenangan di laga sebelumnya. Namun Persis Solo harus menghadapi beberapa kendala jelang pertandingan penting ini.    

Persis Solo harus bermain tanpa dua pemain akibat akumulasi kartu. Clayton Santos mendapatkan kartu merah saat melawan PSM Makassar, sementara Jordy Tutuarima terkena akumulasi kartu kuning saat melawan PSIS Semarang. Meskipun demikian, kabar baik datang dengan kembalinya Moussa Siddibe yang telah sembuh dari cedera. 

Pelatih Persis Solo, Ong Kim Swee, menegaskan bahwa timnya siap meski ada beberapa pemain yang absen. Ia percaya bahwa pemain pengganti yang diturunkan akan dapat menjalankan strategi yang telah disiapkan. 

"Kami memberi kesempatan pemain lain untuk menggantikan pemain yang tidak bisa bermain. Saya percaya dengan kekuatan anak asuh saya yang dapat menjalankan strategi," ujar Ong Kim Swee saat konferensi pers jelang laga, Sabtu (25/1/2025).

Baca Juga: Link Live Streaming Liverpool vs Ipswich Town, Kick Off Jam 22.00 WIB

Ong juga menyoroti masalah kartu merah yang terus terjadi pada timnya, yang dapat menguntungkan lawan. Ia berharap para pemain dapat lebih mengontrol emosi mereka di lapangan. 

"Apabila kita terus mendapat kartu merah, itu akan menguntungkan lawan. Saya berharap pemain bisa mengontrol emosi hingga akhir pertandingan," tegasnya. 

Di sisi lain, Persija Jakarta datang dengan semangat tinggi setelah mengalahkan Persita pada laga sebelumnya. Pelatih Carlos Pena mengatakan bahwa timnya sudah mempersiapkan diri dengan matang selama seminggu penuh. Ia menegaskan bahwa Persija tidak akan meremehkan lawan, meskipun Persis Solo mendatangkan beberapa pemain bagus pada bursa transfer putaran kedua. 

"Persiapan kita sangat panjang, 1 minggu penuh. Kami tetap fokus pada tim sendiri dan tidak meremehkan lawan. Kami ingin mengambil momentum dan meraih tiga poin," kata Carlos Pena. 

Baca Juga: Hasil Liga 1: Malut United 2-1 Persik Kediri, Imran Nahumarury Minta Anak Asuhnya Tidak Terlena

Gelandang Ramon Bueno juga menambahkan bahwa meski Persija dalam tren positif, pertandingan ini tetap penting dan tidak mudah. Ia menekankan pentingnya fokus penuh sepanjang pertandingan, karena tidak ada laga yang mudah, apalagi tandang. 

"Pertandingan ini sangat penting. Kami ingin tetap dalam tren positif. Jika tidak fokus, kami bisa kehilangan semuanya," ujar Ramon. 

Carlos Pena juga memuji performa kedua kiper yang dimiliki Persija, Andritany Ardhiyasa dan Eduardo. Meskipun keduanya tampil bagus, peraturan tentang jumlah pemain asing yang boleh bermain di lapangan memengaruhi keputusan pelatih terkait siapa yang akan dimainkan. 

"Saya senang dengan performa kedua kiper. Kompetisi antara mereka sangat sehat, dan saya yang akan menentukan siapa yang bermain," tandas Carlos Pena. 

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2025: Fajar/Rian Susul Jonatan Christie ke Final

Persis Solo dan Persija Jakarta akan bertarung sengit di Stadion Manahan. Persis Solo ingin meraih kemenangan dengan dukungan penuh suporter, sementara Persija Jakarta berusaha melanjutkan tren positif mereka. Dengan strategi dan motivasi tinggi dari kedua tim, laga ini diprediksi akan berjalan seru dan menarik.


 




Sumber : Kompas TV,Media Persis Solo




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x