JAKARTA, KOMPAS.TV - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memberi peringatan dini banjir rob yang berpotensi melanda sejum perairan.
Pihak BMKG melalui akun Instagram @infobmkg, Senin (27/1/2025) mengatakan, adanya fenomena Bulan Baru pada 29 Januari 2025 dan Perigee (jarak terdekat bumi-bulan) pada tanggal 2 Februari 2025 berpotensi meningkatkan ketinggian air laut maksimum.
Potensi banjir pesisir yang secara umum berdampak pada aktivitas masyarakat di sekitar pelabuhan dan pesisir.
Baca Juga: Ingin Daftar Periksa Kesehatan Gratis tapi Sulit Akses SatuSehat? Ini Solusi dari Kemenkes
Adapun kegiatan yang terdampak seperti aktivitas bongkar muat di pelabuhan, aktivitas di pemukiman pesisir, serta aktivitas tambak garam dan perikanan darat.
Masyarakat dihimbau untuk selalu waspada dan siaga untuk mengantisipasi dampak dari Pasang Maksimum Air Laut serta memperhatikan update informasi cuaca maritim dari BMKG.
Berdasarkan pantauan data water level dan prediksi pasang wilayah pesisir Indonesia oleh BMKG, berikut wilayah yang berpotensi terjari banjir pesisir (rob).
Baca Juga: Shin Tae-yong Pulang ke Korea Selatan, Ini Kata Indra Sjafri
Bagikan perspektif Anda, sumbangkan wawasan dari keahlian Anda, dan berkontribusilah dalam memperkaya pemahaman pembaca kami.
Sumber : Kompas TV, BMKG
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.