JAKARTA, KOMPASTV - Presiden Prabowo Subianto memimpin sidang Kabinet Paripurna, Rabu (22/1/2025).
Presiden sampaikan capaian-capaian jelang 100 hari kerja bersama jajaran menteri Kabinet Merah Putih.
“Saya apresiasi kerja saudara-saudara sekalian. Saya merasakan dan menilai kabinet kita bekerja sebagai satu tim. Saya merasakan ada suatu kekompakan dan kerja sama yang baik,” kata Presiden Prabowo mengawali pidatonya.
Presiden juga tegaskan beberapa kriteria kinerja yang ia harapkan bisa dicapai bersama.
“Saya tegaskan bahwa anggaran yang akan kita laksanakan kriteria pertama menciptakan lapangan kerja. Kedua, harus meningkatkan produktivitas ini harus bisa diukur dengan kuantifikasi,” kata Prabowo.
“Berapa devisa yang dihasilkan dihemat. Kemudian, kriteria selanjutnya harus mengarah pada swasembada pangan dan sewasembada energi. Kita harus mampu memberi makan ke sleuruh rakyat indonesia,” tegasnya.
Presiden juga pastikan tidak akan impor beras lagi.
“Artinya target yang saya beri, Indonesia swasembada pangan dalam waktu 4 tahun. Alhamdulillah target bisa dicapai di akhir 2025 paling lambat awal 2026,” katanya.
Lebih lanjut Presiden minta jajarannya untuk mengurangi acara seremonial dan perjalanan dinas.
Dengan begitu, Presiden Prabowo bilang anggaran bisa dihemat hingga Rp2 triliun dan uangnya bisa digunakan untuk hal lain.
”Perjalanan dinas dikurangi potong setengah. Dengan setengah kita menghemat Rp2 triliun. Berapa puluh ribu sekolah kita perbaiki dengan demikian kita bisa bekerja cepat,” katanya.
Presiden juga apresiasi makan bergizi gratis yang sudah berjalan sejak 6 Januari 2025.
“Saudara-saudara program makan bergizi kita berjalan 6 Januari lalu. 650ribu anak-anak kita di 31 provinsi. Ini berkat kerjakeras banyak pihak,” katanya.
Produser: Yuilyana
Thumbnail Editor: Galih
#prabowo #kabinetmerahputih #100harikerja
Baca Juga: Pemerintah Siapkan Dapur Umum untuk Warga yang Terdampak Banjir Grobogan
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.