Kompas TV internasional kompas dunia

Orang Tertua Eropa, Seorang Biarawati Berusia 116 Tahun Sembuh dari Covid-19

Kompas.tv - 10 Februari 2021, 07:05 WIB
orang-tertua-eropa-seorang-biarawati-berusia-116-tahun-sembuh-dari-covid-19
Lucille Randon, biarawati Prancis berusia 116 tahun yang merupakan orang tertua di Eropa dan nomor dua tertua di dunia, selamat dari Covid-19 (Sumber: Annabelle Lullier-Bannal)
Penulis : Edwin Shri Bimo

Orang tertua di dunia yang diketahui saat ini adalah Kane Tanaka dari Jepang, yang berusia 118 tahun pada 2 Januari lalu.

20 orang tertua di dunia dalam daftar GRG semuanya adalah wanita, dimana penelitian menunjukkan wanita cenderung hidup lebih lama dari pria di sebagian besar negara di dunia.

Dunia terkadang mendapat semangat baru oleh kasus-kasus penyintas Covid yang berusia satu abad, di tahun di mana terlalu banyak keluarga kehilangan orang tua dan sanak saudara yang mereka cintai.

Pat Aldridge, yang saat itu berusia 105 tahun, dirawat di rumah sakit karena Covid-19 di Somerset Inggris Mei tahun lalu, pada gelombang pertama pandemi di Inggris.

Dia berkata pada saat itu: "Saya baik-baik saja. Saya tidak tahu tentang virus itu, saya tidak tahu apa itu. Saya yang beruntung."

Baca Juga: Nenek Penyintas Covid-19 Usia 109 Tahun Menjadi Penerima Vaksin Covid-19 Tertua di Dunia

Hilda Churchill, meninggal di usia 108 tahun, adalah penyintas flu spanyol dan dua perang dunia namun meninggal akibat Covid-19 hanya beberapa jam setelah dipastikan terinfeksi Covid-19 (Sumber: Manchester News/Anthony Churchill)

Tragisnya, beberapa orang sangat lanjut usia tidak selamat, termasuk mereka yang berhasil selamat dari pandemi Flu Spanyol awal abad 20.

Hilda Churchill, 108, yang selamat dari dua perang dunia dan wabah 1919, meninggal beberapa jam setelah didiagnosis positif Covid-19 Maret lalu.

Saat itu dia diyakini sebagai salah satu orang tertua di Inggris yang terjangkit virus tersebut.

Cucunya, Anthony Churchill, mengenang  sang nenek yang berkisah tentang flu Spanyol di awal abad 20, dimana sat itu dia kehilangan saudara perempuannya yang berusia 12 tahun.

“Dia mengatakan betapa menakjubkannya sesuatu yang tidak bisa Anda lihat bisa begitu menghancurkan.”

Baca Juga: Pasien Positif Covid-19 Tertua di Indonesia Sembuh, Gubernur Jatim Khofifah Ungkap Rahasianya

Seorang warga Inggris berusia 100 tahun yang selamat dari upaya pembunuhan Nazi, kecelakaan pesawat, kanker payudara, terinfeksi Covid-19 dan meninggal beberapa hari setelah berulang tahun.

Joy Andrew, seorang penderita demensia meninggal di rumah perawatan setelah menjalani kehidupan yang penuh petualangan, diantaranya adalah lolos dari upaya pembunuhan saat ia kembali ke Jerman sebagai bagian dari pasukan pendudukan setelah Perang Dunia II.

Putri Joy, Michele Andrew, mengenang pada saat itu: "Ibuku menjalani kehidupan yang penuh dengan drama, tetapi melihat pengalamannya sebagai hal yang biasa."




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x