Kompas TV entertainment lifestyle

Tips Perbanyak Monstera Deliciosa, Tanaman Mewah Penghias Rumah

Kompas.tv - 18 Agustus 2021, 19:05 WIB
tips-perbanyak-monstera-deliciosa-tanaman-mewah-penghias-rumah
cara memperbanyak tanaman Monstera Deliciosa (Sumber: Kompas.com)
Penulis : Nurul Fitriana | Editor : Desy Afrianti

2. Potong cabang tepat di bawah akar udara.

Saat memotong diusahakan menggunakan gunting bersih. Lalu, potonglah cabang tepat di bawah akar udara dengan memotong lurus.

Catatan, jangan memotong cabang dari daun terlihat kering dan berwarna coklat.

3. Masukkan bagian bawah potongan ke dalam air.

Baiknya potongan cabang yang ditanam dengan media air terendam sekitar 5,1 cm. Gunakan vas atau kaca bening agar dapat dengan mudah memeriksa akarnya. Jangan lupa untuk mengganti air sebab jika tidak, maka potongan cabang akan membusuk. Ganti air hingga akar terlihat banyak.

5. Setelah memastikan berakar, selanjutnya siapkan pot dengan campuran tanah.

Baca Juga: Warga Buru Tanaman Hias, Aglonema dan Monstera Jadi Primadona

Baiknya, pilih pot dengan lebar minimal 15 cm dan memiliki lubang drainase di bagian bawah. Hal ini untuk mencegah air menggenang di dekat akar tanaman.

Lalu untuk membuat campuran tanah kamu bisa menggabungkan 3 bagian, yaitu tanah, perlit, batu apung atau pasir.

6. Tanam potongan ke dalam pot.

Pastikan setidaknya akar stek tertanam sedalam 2,5 cm dan tambah tanah hingga hampir mencapai batas akhir lingkaran pot bagian atas.

Agar tanaman baru ini tumbuh dengan baik, upayakan tidak menaruh di bawah sinar matahari langsung. Jangan lupa, siram tanaman setiap tanah terasa kering. Selamat mencoba!




Sumber : Kompas TV/Wiki How




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x