Dinas Kesehatan Solo Sidak Apotek hingga Klinik yang Masih Jual Obat Sirop Terlarang!
Vod | 25 Oktober 2022, 18:10 WIBSOLO, KOMPAS.TV - Dinas Kesehatan Solo, Jawa Tengah lakukan sidak ke sejumlah apotek sampai klinik kesehatan.
Dari hasil sidak ditemukan obat-obat sirop masih ditemukan terpajang di etalase toko.
Puluhan botol obat sirop dibawa Dinas Kesehatan Solo, Jawa Tengah, saat melakukan sidak, di sejumlah apotek, toko obat, dan klinik kesehatan.
Petugas menemukan Termorex sampai Unibebi masih terpajang.
Baca Juga: Petugas Gabungan Sidak Apotek Yang Masih Jual Obat Sirop Terlarang
Namun, pengelola toko menjelaskan, obat tersebut sebenarnya sudah dalam proses return ke distributor.
Adapun petugas langsung membawa obat sirop dan disimpan ke dalam kardus.
Apotek dan toko obat di Solo dipastikan sudah mengikuti arahan pemerintah untuk menghentikan sementara penjualan obat sirop.
Penulis : Dea-Davina
Sumber : Kompas TV