Pusat Perbelanjaan Alami Penurunan Daya Beli Pengunjung
Berita daerah | 19 Mei 2020, 16:24 WIBLAMPUNG, KOMPAS.TV - Dampak wabah pandemi Covid-19 ini mempengaruhi penurunan daya beli pengunjung di salah satu pusat perbelanjaan kota Bandar Lampung.
Menjelang hari Raya Idul Fitri, pusat perbelanjaan di kota Bandar Lampung mengalami penurunan omzet penghasilan dan jumlah pengunjung yang berbelanja pakaian, ini dipengaruhi masa pandemi Covid-19 saat ini.
Penurunan daya beli masyarakat jelang lebaran ini pun diakui turun drastis bahkan mencapai 80%, kondisi ini tentunya berbanding jauh dari tahun sebelumnya, saat kondisi normal.
Baca Juga: Lewat Lagu, Gubernur & Gugus Tugas Lampung Larang Warga Mudik
Meski dalam kondisi seperti ini, para pedagang di pusat perbelanjaan masih membuka gerai dagangannya, namun mereka sadar harus tetap waspada dan menjalankan protokol kesehatan seperti, melakukan pengecekan suhu tubuh, menyemprot tangan pengunjung dengan hand sanitizer, serta diwajibkan menggunakan masker dan menjaga jaga jarak antar pengunjung.
#Ramadan1441Hijriah #Lampung #DampakCovid19
Penulis : Kompastv-Lampung
Sumber : Kompas TV