> >

Peringati HUT TNI ke-79, Satgas Yonif 509/BY Bakar Batu Bersama Masyarakat Sugapa Papua

Papua maluku | 6 Oktober 2024, 13:02 WIB
Suasana perayaan HUT TNI ke-79 di Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Provinsi Papua Tengah, Sabtu (5/10/2024). (Sumber: Satgas Yonif 509/BY)

SUGAPA, KOMPAS.TV - Satgas Pamtas Mobile Yonif 509/BY menggelar acara syukuran bakar batu bersama masyarakat Distrik Sugapa, Kabupaten Intan Jaya, Provinsi Papua Tengah, Sabtu (5/10/2024). Acara ini digelar dalam rangka memperingati HUT TNI ke-79 yang diperingati setiap tanggal 5 Oktober.

Acara TNI ini melibatkan warga dari sembilan kampung di sekitar Distrik Sugapa. Satgas Yonif 509/BY menyatakan bahwa acara ini digelar sebagai simbol kebersamaan tentara bersama rakyat Papua.

Peringatan HUT TNI ke-79 di Distrik Sugapa diisi dengan penyampaian pesan damai oleh tokoh-tokoh masyarakat setempat. Acara juga diisi dengan ikrar kembali ke NKRI oleh eks anggota Organisasi Papua Merdeka (OPM) di Intan Jaya.

Baca Juga: Perayaan HUT TNI KE-79 di Sorong Papua Barat Daya

Dalam acara tersebut, Satgas Yonif 509/BY juga menyalurkan bantuan kepada masyarakat setempat. TNI juga menyerahkan bantuan alat musik kepada tujuh gereja setempat untuk mendukung ibadah dan aktivitas gerejawi di Sugaap dan sekitarnya.

Acara HUT TNI ke-79 di Distrik Sugapa dipungkas dengan bakar batu bersama antara tentara dengan masyarkat. Hasil bumi hingga babi dibakar dalam puncak acara tersebut.

"Kegiatan yang penuh kehangatan dan semangat persatuan ini kemudian ditutup dengan makan bersama dan joget bersama antara TNI, Polri, dan masyarakat. Momen ini menjadi penutup yang indah dalam perayaan HUT TNI kali ini, memperkuat semangat persatuan dan kesatuan di bumi Intan Jaya," demikian rilis Satgas Yonif 509/BY yang diterima Kompas TV, Minggu (6/10).

Turut hadir dalam kegiatan ini, perwakilan pemerintah, Kapolres, serta seluruh aparat keamanan yang ada di Intan Jaya.

Tokoh perempuan di Intan Jaya, Mama Regina mengapresiasi kegiatan HUT TNI ke-79 yang melibatkan masyarakat Papua tersebut. Menurutnya, masyarakat senang dengan acara bakar batu bersama.

"Saya sebagai tokoh perempuan merasa sukacita, kegembiraan, dan juga merasa bahagia dari pagi, siang, sore, hingga jelang malam hari ini kami masih bersukacita bersama TNI yang ada di Kabupaten Intan Jaya," kata Mama Regina.

Baca Juga: Penumpang Stasiun Manggarai Membeludak, Warga Dilaporkan Antusias Saksikan Perayaan HUT TNI

 

Penulis : Ikhsan Abdul Hakim Editor : Iman-Firdaus

Sumber : Kompas TV


TERBARU