Jalur Kereta Api Merak-Rangkasbitung Sudah Beroperasi Kembali usai Kecelakaan Odong-Odong di Serang
Peristiwa | 26 Juli 2022, 16:17 WIBSementara itu, polisi masih mendalami penyebab kecelakaan yang menewaskan sembilan orang itu.
Polisi juga masih mencoba menggali keterangan dari supir odong-odong yang selamat.
"Supir sampai saat ini masih syok, banyak diam, belum bisa berkomunikasi aktif dengan petugas," jelas Yudha.
Selain supir, polisi juga meminta keterangan saksi-saksi di TKP dan mengevakuasi barang-barang di TKP.
Baca Juga: Kereta Tabrak Odong-Odong di Serang Banten, Polisi: Seluruh Korban Berasal dari Kecamatan Walantaka
"Tim sedang bekerja di lokasi, meminta keterangan saksi-saksi di TKP, evakuasi barang bukti, termasuk odong-odong," ujarnya.
Saat ini, olah TKP kecelakaan maut ini dilakukan oleh unit Polres Serang dengan Dirlantas Polda Banten.
"Cek TKP kemudian ada tim dari traffic analytics accident untuk melihat benturan kereta api dengan odong-odong menggunakan alat-alat yang dimiliki Dirlantas Polda Banten," pungkasnya.
Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Vyara-Lestari
Sumber : Kompas TV