> >

Diresmikan Jokowi, Tol Danowadu-Bitung Mulai Beroperasi Gratis Hari Ini

Update | 26 Februari 2022, 08:09 WIB
Presiden Jokowi (tengah) saat meresmikan Jalan Tol Manado-Bitung ruas Danowudu-Bitung, di Bitung, Sulawesi Utara, Jumat (25/2/2022). (Sumber: Youtube Sekretariat Presiden)

Baca Juga: Pelaku Industri Tak Minat Pakai Jalan Tol Manado-Bitung

Sebelumnya, Tol Manado-Bitung Ruas Danowadu-Bitung telah diresmikan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) pada Jumat (25/2/2022).

Jokowi mengklaim, keberadaan infrastruktur ini akan memangkas waktu tempuh dari Manado ke Bitung yang sebelumnya 1,5-2 jam menjadi sekitar 30-35 menit.

“Tadi saya meniti 35 menit, tapi enggak ngebut. Kalau ngebut saya kira 30 menit sampai,” ujar Kepala Negara.

Presiden meyakini, jalan tol ini akan mempermudah pengiriman logistik, mobilitas barang, dan juga mobilitas orang dari Manado ke Bitung, Pelabuhan Internasional Bitung, dan nantinya ke Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Likupang. 

Hal ini akan mendorong pertumbuhan di Sulawesi Utara.

“Kita berharap dari pembangunan ini akan muncul titik-titik pertumbuhan ekonomi baru dan kita harapkan pertumbuhan ekonomi di Sulawesi Utara melebihi dari nasional. Karena di 2021 di Sulawesi Utara memang di atas pertumbuhan ekonomi nasional kita,” tandasnya.

Baca Juga: Awalnya Dapat Ganti Rugi Proyek Tol Rp2 Miliar, Lalu Direvisi Jadi Rp70 Juta, Warga Gugat BPN

Penulis : Hedi Basri Editor : Edy-A.-Putra

Sumber : Kompas TV/kompas.com


TERBARU