Kekeringan, Bantuan Air Bersih Diserbu Warga
Berita daerah | 24 September 2021, 12:03 WIBPEKALONGAN, KOMPAS.TV - Dua desa di dua kecamatan di Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah, mengalami kesulitan mendapatkan air bersih karena kekeringan. Penyaluran air bersih dari Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Pemalang pun langsung diserbu warga.
Dengan membawa ember dan jerigen warga mengambil bantuan air bersih dari PMI. Bagi warga yang terdampak kekeringan, PMI Kabupaten Pekalongan menyiapkan 15.000 liter air bersih setiap hari selama musim kemarau. Sebelumnya kekeringan melanda dua desa yakni Desa Doro dan Kesesi di Kabupaten Pekalongan. Sudah dua bulan warga kesulitan mendapatkan air bersih karena sumur-sumur warga mengering. Sementara air sungai yang yang biasa dimanfaatkan untuk mencuci, debit airnya mulai berkurang dan kotor.
"dua desa yaitu di desa Doro dan Kesesi, paling parah ada di Dukuh Bantul, Desa kesesi, karena sebagian besar masyarakat mengandalkan dari sungai, sementara sungai saat ini masih dalam perbaikan jadi mereka kekurangan air bersih" ujar Iwan Setiaji, Staff PMI Kabupaten Pekalongan.
Data dari BPBD Kabupaten Pekalongan, ada 11 daerah rawan kekeringan, diantaranya ialah Desa Kesesi, Doro, Ujungnegoro, Pegandon dan Kedungkebo.
#kekeringan #pmi #airbersih
Penulis : KompasTV-Jateng
Sumber : Kompas TV