> >

Warga Abai Protokol Kesehatan di Pasar Saat PPKM Level 4

Sosial | 27 Juli 2021, 13:34 WIB

KOMPAS.TV - Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur masuk dalam wilayah yang memberlakukan PPKM level 4.

Namun, di tengah masih tingginya angka penularan masih banyak warga yang tidak menerapkan protokol kesehatan di tempat umum.

Di Pasar TPI dan di Pasar Alok banyak warga abai dengan protokol kesehatan. Sejumlah petugas Pol PP yang berjaga di pasar pun hanya mengatur parkiran pengunjung pasar dan tidak menegur warga yang abai protokol kesehatan.

Salah satu warga yang sedang berbelanja di pasar meminta petugas untuk menegakkan aturan protokol kesehatan, agar penyebaran covid-19 tidak meluas. 

Hingga saat ini, jumlah kasus positif covid-19 di Kabupaten Sikka mencapai 3.902 kasus. Di mana 607 orang masih dirawat dan kasus kematian naik menjadi 67 kasus.

Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia.

Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.

Penulis : Luthfan

Sumber : Kompas TV


TERBARU