PT LIB Sebut Liga 1 Kemungkinan Kembali Bergulir pada 2 Desember
Sepak bola | 15 November 2022, 22:02 WIBPT LIB akan menyusun jadwal yang bisa mengakomodir masa pemulihan (recovery) pemain bisa empat sampai lima hari antarpertandingan.
Tapi jika kelanjutan Liga 1 digelar lebih dari 2 Desember maka akan sulit menyelesaikan kompetisi tepat waktu dengan format kandang.
"Namun, kalau tak berlangsung juga pada tanggal 2 Desember, akan sangat berat untuk home and away karena waktu pemulihan pemain sangat singkat," tutur Juni.
PT LIB sendiri sebenarnya punya tiga rencana tanggal dimulainya kembali Liga 1 yaitu 18 November, 25 November dan 2 Desember 2022.
Terlepas kapan dimulainya lagi liga, PT LIB berkomitmen menyelesaikan kompetisi pada 16 April 2023 demi memberikan waktu untuk pelaksanaan Piala Dunia U20 yang dimulai pada Mei 2023.
Liga 1 Indonesia musim 2022-2023 hingga saat ini masih dihentikan sementara sejak 2 Oktober 2022 menyusul terjadinya peristiwa Tragedi Kanjuruhan di Malang.
Peristiwa yang terjadi selepas laga Liga 1 antara Arema FC melawan Persebaya Surabaya itu memakan 135 korban dan melukai ratusan lainnya.
Baca Juga: PT LIB Pastikan Liga 1 Berlanjut tapi Format Masih Belum Dipastikan
Penulis : Rizky L Pratama Editor : Purwanto
Sumber : Antara