> >

Ini Komentar Klopp Usai Liverpool Digilas MU, Tidak Persiapaan hingga Benci Kekalahan

Kompas sport | 13 Juli 2022, 13:48 WIB
Manajer Liverpool, Jurgen Klopp. (Sumber: Instagram @liverpoolfc)

“Sekarang, semua pemain punya waktu untuk berlatih. Sangat keras, tetapi itulah kehidupan pemain sepak bola profesional," paparnya. 

“Seperti yang saya katakan, kami bisa saja mencetak gol penyeimbang di empat menit terakhir! Tapi begitulah adanya," sambungnya. 

Baca Juga: Darwin Nunez Diolok-olok Mirip Andy Carroll Usai Liverpool Dibungkam Man United 4-0 di Laga Ujicoba

Klopp Fokus Musim Depan 

Klopp juga menyatakan, sepakbola adalah permainan tim. 

Ia pun menyebut, timnya lagi bersiap untuk musim depan dengan beberapa hal baru. 

"Saya tahu, sepak bola adalah permainan yang ditentukan dari hasil dan kami melakukan semuanya untuk itu. Kami bersiap untuk satu musim penuh," ujarnya. 

Ia pun cerita, laga melawan Man United sebenarya ia idak melakukan persiapan. 

"Kami tidak memiliki kesempatan untuk mempersiapkan pertandingan ini, sungguh!" kata dia.

Duel Manchester United vs Liverpool dalam laga uji coba pra-musim sendiri bertajuk Bangkok Century Cup  dan berakhir 4-0. 

4 gol Manchester United tersebut dicetak oleh Jadon Sancho pada menit ke-12, Fred menit ke-30 serta Anthony Martial di menit ke-35 pada babak pertama. 

Sementara satu gol lain Man United dicetak oleh Facundo Pellestri di menit ke-76 pada babak kedua. 

Setelah dari Thailand, Liverpool akan segera terbang ke Singapura untuk laga ujicoba pra musim selanjutnya tanggal 15 Juli 2022 dan berjumpa dengan Crystal Palace. 

Penulis : Dedik Priyanto Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU