> >

Resmi Daftar ke KPU Jakarta, Ridwan Kamil dan Suswono Minta Dipanggil Rido

Rumah pemilu | 28 Agustus 2024, 16:02 WIB
Didampingi para pendukungnya, berpakaian adat Betawi Ridwan Kamil dan Suswono tiba di KPUD DKI Jakarta, Rabu (28/8/2024). Keduanya mendaftar untuk ikut kontestasi Pilkada Jakarta 2024. (Sumber: Kompas.tv/Fadel Prayoga)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Bakal pasangan calon gubernur-wakil gubernur DKI Jakarta Ridwan Kamil (RK) dan Suswono resmi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPUD) Jakarta sebagai kontestan di Pilkada Jakarta 2024 pada Rabu (28/8/2024). 

RK meminta kepada para pendukungnya mulai saat ini untuk menyebut keduanya dengan panggilan Rido. 

"Mohon izin nanti secara populer, nama pasangan kami adalah "Rido", singkatan dari Ridwan-Suswono, jadi bukan Rawon, mohon dikoreksi. Sudah disepakati itu nama formal, nanti mungkin alat peraga dan sosialisasi akan menggunakan itu," kata RK di KPUD Jakarta Pusat, Rabu (28/8/2024). 

Baca Juga: Ungkap Makna Bajunya Saat Daftar ke KPU, RK: Ini Identitas Jakarta!

Mantan Gubernur Jawa Barat itu lalu menjelaskan filosofi dari penyebutan Rido tersebut. Salah satunya berharap terhadap rida dari Allah Subhanahu Wa Ta'ala. 

"Kami akan menjamin kepada KPU bahwa dari paslon kami akan memberikan suasana gembira, riang gembira, penuh gagasan-gagasan yang solutif, sehingga pilkada ini ramai, sukses, penuh riang gembira. Kira-kira begitu, bukan sebaliknya," kata RK. 

Dalam kesempatan itu, RK menyebut saat ini ada 15 partai yang mengusung dirinya dengan Suswono atau bertambah tiga dari sebelumnya. 

Ia memastikan belasan partai itu memiliki visi misi yang sama, yaitu bercita-cita membangun Indonesia melalui Jakarta dengan rasa kebersamaan dan persatuan.

"Sekali lagi, terima kasih banyak atas penerimanya dari KPU Daerah Jakarta dan mudah-mudahan administrasi kami tidak banyak hal-hal yang kurang, sehingga kami bisa melanjutkan proses-proses administrasi di hari-hari selanjutnya," kata RK. 

Sebelumnya, bakal pasangan calon gubernur-wakil gubernur DKI Jakarta Pramono Anung dan Rano Karno telah mendaftar ke KPUD Jakarta. 

Penulis : Fadel Prayoga Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV


TERBARU





A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: