Tepis Isu Miring, Luhut: Saya Tidak akan Pernah Mundur dari Pak Jokowi
Peristiwa | 28 Oktober 2023, 15:28 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) menegaskan dirinya tak akan mundur dari jabatannya sebagai pembantu Presiden Joko Widodo atau Jokowi.
"Saya ndak akan pernah mundur dari Pak Jokowi," tegas Luhut melalui sebuah video yang diunggah di akun media sosial pribadinya luhut.pandjaitan, Sabtu (28/10/2023).
"Saya tetap akan loyal pada Pak Jokowi sampai saat terakhir dia mungkin sudah tidak membutuhkan saya," sambungnya.
Pria yang pernah menjabat sebagai Kepala Staf Kepresidenan RI periode 2014–2015 ini mengaku menganggap Presiden Jokowi sebagai komandan yang harus didukung.
"Dan karena saya anggap Pak Jokowi ini seorang komandan yang patut didukung at all cost (dengan sepenuh hati -red) oleh siapapun kalau dia masih punya karakter untuk republik ini," tuturnya.
Baca Juga: Erick Thorir Ungkap Kondisi Terbaru Luhut: Alhamdulillah Baik
Selama menjalani perawatan kesehatan di Singapura, Luhut mengaku tetap memastikan keberlanjutan proyek pembangunan di Indonesia dengan cara berkomunikasi dengan sejumlah menteri.
"Ya saya berkomunikasi banyak dengan teman-teman menteri itu. Mereka juga pernah datang, karena mereka mengatakan ke saya, 'ya kita butuh Pak Luhut bantu begini begitu, dan sebagainya'," terangnya.
Luhut juga mengakui bahwa banyaknya tugas yang ia emban saat ini tak sepenuhnya benar.
"Ya walaupun menurut saya tidak sepenuhnya benar, karena ini adalah kerja sama tim, teamwork yang terbangun di bawah leadership Pak Jokowi," terangnya.
Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV