Diperiksa hingga Dini Hari Tadi, Ismail Bolong Tak Ikut Tinggalkan Bareskrim Polri Bersama Pengacara
Hukum | 7 Desember 2022, 05:10 WIBJAKARTA, KOMPAS.TV - Pengacara Ismail Bolong, Johannes Tobing, terpantau meninggalkan Gedung Bareskrim Polri pada Rabu dini hari sekitar pukul 00.39 WIB.
Johannes Tobing meninggalkan Gedung Bareskrim Polri setelah mendampingi kliennya Ismail Bolong menjalani pemeriksaan terkait kasus dugaan tambang ilegal di Kalimantan Timur.
Baca Juga: Ismail Bolong Akhirnya Datangi Bareskrim, Jalani Pemeriksaan soal Kasus Tambang Ilegal Kaltim
Diketahui, Ismail Bolong menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri sejak Selasa (6/12/2022) pukul 11.00 WIB.
Johannes meninggalkan Gedung Bareskrim Polri tanpa kliennya Ismail Bolong. Menurutnya, Ismail Bolong masih menjalani pemeriksaan di Direktorat Tindak Pidana Tertentu (Dirtipidter) Bareskrim Polri.
Saat ditanya terkait dengan status Ismail Bolong, Johannes memilih bungkam atau tidak memberikan pernyataan terkait hal itu. Dia hanya mengatakan berjanji memberikan keterangan pada hari hari ini, Rabu (7/12/2022).
"Besoklah kita ngobrol. Besok saya ke sini lagi kemungkinan siang," kata Johannes di pos Bareskrim Polri seperti dilaporkan tim jurnalis Kompas TV Iksan Apriansyah.
Baca Juga: Kapolri Intruksikan Kapolda Kaltim dan Dirtipidter Bareskrim Tangkap Ismail Bolong
Awalnya media yang menunggu pemeriksaan Ismail Bolong tidak mengetahui yang keluar dari lobi Bareskrim Polri itu adalah pengacara Ismail Bolong.
Pemeriksaan terhadap Ismail Bolong terkesan ditutup-tutupi. Saat didekati dan ditanya oleh media apakah yang bersangkutan adalah pengacara Ismail Bolong, Johannes tidak bisa mengelak dari kejaran wartawan.
Meski demikian, Johannes tidak bersedia memberikan keterangan lebih detail terkait dengan hasil pemeriksaan Ismail Bolong.
Sebelumnya, Direktur Tindak Pidana Tertentu Bareskrim Polri Brigjen Pipit Rismanto membenarkan Ismail Bolong telah menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri.
"Iya, betul Ismail Bolong sedang dalam pemeriksaan," kata Pipit.
Baca Juga: IPW Desak Kapolri Buat Timsus untuk Penyelidikan Setoran Tambang Ilegal dari Ismail Bolong
Ismail Bolong dikabarkan diperiksa di Bareskrim Polri pada hari Selasa (6/12/2022) mulai pukul 10.00 WIB.
Namun, kedatangannya tidak diketahui karena tidak lewat pintu lobi Bareskrim Polri yang bisa dilalui oleh umum.
Menurut informasi yang dihimpun, Ismail Bolong masuk lewat pintu di basement Gedung Bareskrim Polri pada pukul 11.00 WIB.
Hingga berita ini diturunkan, Ismail Bolong diperkirakan masih menjalani pemeriksaan karena pengacaranya keluar dari Bareskrim tanpa didampingi dirinya.
Baca Juga: Bareskrim Polri: Anak Ismail Bolong Menjabat Direktur di Perusahaan Tambang Ilegal di Kaltim
Ismail Bolong menjadi sorotan sejak video pengakuannya terkait dengan uang koordinasi tambang ilegal yang menyeret nama Kabareskrim Polri Komjen Pol. Agus Andrianto.
Belakangan video pengakuan itu diklarifikasinya. Dia membuat video yang kedua berisi permintaan maaf dan membantah semua pernyataannya diawal.
Dia juga mengaku video itu dibuat atas tekanan Hendra Kurniawan, mantan Karopaminal Divpropam Polri yang saat ini menjadi terdakwa kasus obstruction of justice perkara pembunuhan Brigadir J.
Baca Juga: Kapolri soal Pencarian Ismail Bolong terkait Setoran Tambang Ilegal di Kaltim: Ada Progres
Penulis : Tito Dirhantoro Editor : Gading-Persada
Sumber : Kompas TV