Projo akan Hadir Silatnas KIB, Bicarakan Ganjar Pranowo Capres 2024?
Politik | 4 Juni 2022, 16:50 WIBDia menegaskan bahwa Projo sendiri bukan bagian dari KIB.
“Saya sampaikan bahwa Projo bukan anggota KIB. Saya tidak tahu kenapa diundang, tapi kami sangat apresiasi dari kawan-kawan KIB yang undang Projo untuk hadir,” ungkap Handoko, Sabtu (4/6/2022).
Dia juga memastikan bahwa Projo bakal hadir memenuhi undangan tersebut sebagai penghargaan terhadap KIB.
Baca Juga: Nasdem akan Rajut Koalisi Pilpres 2024 setelah Rakernas
“Nanti yang datang Ketum dan Sekjen,” ujarnya.
Dia mengatakan, pada prinsipnya Projo akan membangun komunikasi politik dengan berbagai pihak, sehingga nantinya dari diskusi akan lahir pemikiran-pemikiran konstruktif.
Menyinggung soal kemungkinan KIB mengajak kerja sama untuk 2024, Handoko menyebut kembali arahan Jokowi dalam Rakernas V Projo beberapa waktu lalu bahwa Jokowi berpesan agar tidak terburu-buru dalam berpolitik.
Baca Juga: Undang Prabowo, Strategi Surya Paloh Hadapi Koalisi Indonesia Bersatu Bentukan PPP, PAN dan Golkar
“Kalau politik terkait 2024 sudah jelas arahan Presiden ojo kesusu, jangan buru-buru, tapi kalau diskusi dengan berbagai pihak suatu hal yang baik,” jelasnya.
Karena itu, lanjut Handoko, di internal Projo pun belum ada pembicaraan soal nama calon presiden (capres) yang bakal diusung pada 2024.
"Ojo kesusu, belum ada dalam pembicaraan internal projo belum sampai, dinamika partai, nama-nama belum tentu masih baca dinamika dan situasi politik,” ungkapnya.
Penulis : Vidi Batlolone Editor : Fadhilah
Sumber : Kompas TV