> >

Wagub DKI Sebut Ada 21 Kasus Diduga Hepatitis Akut Misterius di Jakarta

Kesehatan | 11 Mei 2022, 17:05 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta (Wagub DKI) Ahmad Riza Patria di Gedung DPRD DKI Jakarta, Rabu (20/4/22). (Sumber: Kompas.tv/HASYA NINDITA)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan bahwa saat ini ada 21 kasus dugaan hepatitis akut misterius di Jakarta.

Seluruh kasus tersebut kini masih dalam proses penyelidikan epidemiologi. 

"Data sementara ada 21 kasus yang diduga terkait hepatitis akut, namun demikian ini masih dalam proses penyelidikan epidemiologi," kata Riza di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (11/5/22). 

Baca Juga: Ada Laporan 15 Kasus Hepatitis Akut Misterius di RI, KSP: Semua Masih Bersifat Suspek

Dari 21 kasus tersebut, kata Riza, sudah ada tiga yang menjadi korban meninggal dunia. 

"Iya yang 21 itu di Jakarta tapi yang korban sudah ada tiga, kami berharap yang meninggal tidak bertambah lagi," kata dia. 

Seluruh 21 kasus dugaan hepatitis akut saat ini masih dalam proses penanganan dan penyelidikan lebih lanjut. 

Riza mengatakan, pihaknya sudah mengerahkan semua jajaran Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI, seluruh rumah sakit dan puskesmas juga jajaran tenaga kesehatan untuk melaporkan semua perkembangan terkait hepatitis akut. 

Riza mengimbau masyarakat untuk hati-hati dan menjaga kebersihan. 

"Khususnya kepada anak-anak yang mudah terjangkit untuk ditunda dulu bermain di tempat-tempat umum," kata Riza. 

Baca Juga: Diare dan Muntah-muntah, Bayi Perempuan Usia 8 Bulan di Medan Tunjukkan Gejala Hepatitis Akut

Contohnya, kata Riza, seperti kolam renang bersama atau kegiatan anak-anak di tempat rekreasi dalam dan luar ruangan.

"Tempat atau benda-benda yang digunakan bersama itu tolong dihindari termasuk makan, ke tempat makan bersama juga dihindari," kata dia.

Penulis : Hasya Nindita Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU