> >

Kasus Covid 19 Meningkat, Wagub DKI Duga Akibat Libur Nataru

Peristiwa | 7 Januari 2022, 23:45 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, di Balai Kota DKI Jakarta. (Sumber: Kompas.tv/HASYA NINDITA)

JAKARTA, KOMPAS.TV – Jumlah kasus aktif Covid 19 di DKI Jakarta terus meningkat. Menurut data Pemprov DKI Jakarta, per Jumat 7 Januari terdapat 1394 kasus aktif Covid 19.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menduga meningkatnya kasus Covid 19 di Jakarta beberapa terakhir ini, merupakan dampak dari meningkatnya aktivitas masyarakat selama masa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru). 

Ahmad Riza meminta masyarakat DKI Jakarta memperhatikan angka kenaikan kasus Covid selama beberapa hari terakhir.

“Ini perlu jadi perhatian kita.  Ada Kenaikan cukup tinggi beberapa hari ini, penyebabnya mungkin libur Nataru (Natal dan Tahun Baru),” ujar Ahmad Riza Patria yang dijumpai di Balaikota DKI Jakarta, Jumat (7/1/2022).

Baca Juga: Antisipasi Varian Omicron, Ruang Isolasi Disiagakan

Karena adanya peningkatan kasus, Ahmad Riza meminta warga Jakarta untuk meningkatkan kewaspadaan terutama dengan mematuhi dan melaksanakan protokol kesehatan.

“Kami minta n perhatian semua warga untuk lebih  hati hati lagi,  lebih waspada dan lakukan prokes,” jelas Politisi Partai Gerindra tersebut.

Dia meningatkan warga untuk tidak menganggap enteng adanya kenaikan kasus Covid 19.

“Jangan anggap enteng, kita tidak ingin ada peningkatan lebih tinggi lagi,  (kasus) yang ada kita upayakan kurangi,” paparnya.

Baca Juga: Lonjakan Kasus Covid-19 Varian Omicron, Indonesia Perketat Aturan Masuk WNI dan WNA

Mengenai ancaman lonjakan kasus akibat penyebaran Covid 19 varian omicron, Pemprov DKI menyatakan akan meningkatkan pengawasan dan penjagaan dalam karantina terutama bagi warga yang telah melaksanakan perjalanan luar negeri.

Selain itu, Pemprov DKI mengupayakan peningkatan tiga T yakni tracing, testing dan treatment (penelusuran, pengetesan dan pengobatan).

“Terkait omicron kan diminta adanya karantina, tingkatkan 3T , juga kita tingkatkan pengawasan dan penjagaan. Semua kita upayakan seperti sebelumnya,” papar Ahmad Riza.

Baca Juga: Omicron Semakin Mengganas! Kasus Omicron Didominasi Oleh Pelaku Perjalanan Luar Negeri

Namun dia menyatakan hal yang lebih penting adalah agar warga Jakarta memastikan penerapan protokol kesehatan.

Pelaksanaan prokes haris dilakukan dengan ketat, disiplin dan bertanggung jawab.

“Tidak ada pilihan,” tegasnya.

Dia juga meminta agar warga segera mendapatkan vaksinasi covid 19. Selain itu para orang tua juga membawa anak-anaknya untuk mendapatkan vaksin.

“Segera vaksin untuk anak-anak dan orang tuanya juga,” seru mantan Anggota Komisi II DPR ini.

Penulis : Vidi Batlolone Editor : Fadhilah

Sumber : Kompas TV


TERBARU





A PHP Error was encountered

Severity: Core Warning

Message: PHP Startup: Unable to load dynamic library 'newrelic.so' (tried: /usr/lib64/php/modules/newrelic.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so: cannot open shared object file: No such file or directory), /usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so (/usr/lib64/php/modules/newrelic.so.so: cannot open shared object file: No such file or directory))

Filename: Unknown

Line Number: 0

Backtrace: