> >

Penerapan Belum Menyeluruh, Presiden Jokowi Minta Kepala Daerah Pertajam PPKM Mikro

Politik | 23 Juni 2021, 19:39 WIB
Presiden Joko Widodo meminta gubernur, Bupati dan Wali kota untuk mempertajam penerapan PPKM mikro. (Sumber: KOMPAS TV)

JAKARTA, KOMPAS.TV – Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta gubernur, bupati, dan wali kota untuk mempertajam penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) mikro.

Selain itu, Presiden Jokowi juga meminta agar posko Covid-19 yang telah terbentuk di masing-masing wilayah desa atau kelurahan dapat dioptimalkan.

Presiden Jokowi menilai penerapan PPKM mikro saat ini belum menyeluruh dan masih sporadis di beberapa tempat.

Baca Juga: Presiden Jokowi: PPKM Mikro Masih Jadi Kebijakan Paling Tepat untuk Saat Ini

Jika penerapan PPKM mikro diimplentasi dengan baik, tindakan-tindakan di lapangan yang terus diperkutat, semestinya laju kasus bisa terkendali. 

Begitu juga dengan posko Covid-19 yang terlah terbentuk di masing-masing wilayah, harus dimaksimalkan dalam mendorong perubahan prilaku masyarakat agar disiplin 3M, menggunakan masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak. Termasuk menguatkan 3T, Testing, Tracing, dan Treatment.

"Ini penyakit yang tidak melihat siapa kita, jika kita tidak berhati-hati berdisiplin menjaga diri kita bisa kena," ujar Presiden Jokowi melalui kanal YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (23/6/2021).

Presiden juga mengingatkan tidak perlu lagi ada pertentangan mengenai penerapan kebijakan untuk menekan kasus Covid-19 yang belakangan meningkat.

Baca Juga: Alasan Jokowi Pilih PPKM Mikro Bukan Lockdown: Esensinya Sama!

Pemerintah sudah menetapkan PPKM mikro sebagai kebijakan dalam pengendalian Covid-19 di Indonesia.

Presiden Jokowi menyatakan PPKM mikro masih menjadi kebijakan yang paling tepat untuk menghentikan laju penularan Covid-19 hingga ke tingkat desa atau langsung akar masalah yakni komunitas. 

Selain itu kebijakan PPKM mikro juga bisa berjalan tanpa mematikan ekonomi rakyat. 

Baca Juga: Jokowi: Agama Apapun Tidak Ada yang Melarang Vaksin

"Saya sampaikan PPKM mikro dan lockdown memiliki esensi yang sama, yaitu membatasi kegiatan masyarakat. Untuk itu tidak perlu dipertentangkan. Jika PPKM mikro diimplentasi dengan baik tindakan-tindakan di lapangan yang terus diperkutat, semestinya laju kasus bisa terkendali," ujar Presiden Jokowi.

Penulis : Johannes Mangihot Editor : Fadhilah

Sumber : Kompas TV


TERBARU