> >

Alasan Luhut Bakal Undang Dokter Asing ke Indonesia

Kesehatan | 29 Agustus 2020, 15:32 WIB
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan. (Sumber: KOMPAS.COM)

Melihat fakta-fakta itu, lanjut Luhut, Indonesia perlu membangun kepercayaan guna menumbuhkan rasa percaya wisatawan medis ke Indonesia.

Lewat wisata medis ini, Luhut ingin Indonesia melakukan diversifikasi ekonomi, menarik investasi luar negeri, penyediaan lapangan pekerjaan, pembangunan industri layanan kesehatan di Indonesia, serta menahan laju layanan kesehatan serta devisa kita agar tidak mengalir ke negara-negara yang lebih sejahtera.

Untuk mendukung industri wisata medis ini, menurut Luhut, Indonesia perlu membangun sarana kesehatan rumah sakit berstandar internasional. "Seperti membangun rumah sakit berstandar internasional seperti John Hopkins di Amerika Serikat," sebutnya.

Baca Juga: Luhut Bicara Kemungkinan Indonesia Mengalami Resesi

Mengenai dokter asing yang akan diundang untuk berpraktik di dalam negeri, menurut Luhut, sesuai dengan kebutuhannya. Yakni hanya dokter dengan spesialis tertentu.

Untuk mewujudkan wisata medis ini, Luhut mengaku sudah meminta Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) mencari investor potensial untuk membangun rumah sakit berkelas internasional. Rumah sakit ini rencananya akan dibangun di Jakarta, Bali, dan Medan.

"Saya berharap momentum krisis pandemi ini kita bisa manfaatkan untuk membenahi infrastruktur, fasilitas penunjang, serta regulasi layanan kesehatan di Indonesia agar bisa lebih baik lagi dengan menciptakan perencanaan yang bagus dan terpadu untuk industri wisata medis dalam negeri," tutupnya.

Penulis : Hariyanto-Kurniawan

Sumber : Kompas TV


TERBARU