Cegah Corona, ABUJAPI dan Polisi Bagi Masker Untuk Satpam
Cerita indonesia | 23 April 2020, 15:18 WIBJAKARTA, KOMPASTV – Petugas pengamanan merupakan ujung tombak di perkantoran, di unit-unit kerja.
Sejak wabah virus corona melanda negeri, ragam pengecekan dilakukan di gedung perkantoran.
Misalnya seperti mengecek suhu tubuh lewat thermal gun yang dilakukan oleh para satpam.
Baca Juga: Kapolda Jateng dan Pangdam IV Diponegoro Beri Bantuan Sembako
Sebagai ujung tombak, keberadaan mereka begitu penting, dan bahkan rentan terpapar virus karena berjumpa dengan banyak orang dan kalangan.
Untuk itu ABUJAPI, yakni Asosiasi Badan Usaha Jasa Pengamanan Indonesia, menyelenggarakan kegiatan bakti sosial peduli satpam terdampak pandemi covid-19.
Salah satu penerimanya adalah jajaran satpam Kompas Gramedia di Menara Kompas, pada Kamis (23/04/2020) pagi.
Baca Juga: Satpam Positif Corona Nekat Mudik, Satu Kampung Karantina Mandiri
Selain itu sasaran bakti sosial juga ditujukan kepada para tenaga satuan pengamanan yangg di rumahkan karena pengurangan anggota satpam di unit2 kerja.
Bantuan juga diberikan bagi mereka yg masih bertugas aktif.
Penulis : Yuilyana
Sumber : Kompas TV