Kim Jong Un Ungkap Fasilitas Pengayaan Uranium Milik Korut
Kompas dunia | 13 September 2024, 12:13 WIBKorea Utara pertama kali menunjukkan fasilitas pengayaan uranium di Yongbyon ke dunia luar pada bulan November 2010, ketika mengizinkan delegasi sarjana Universitas Stanford yang dipimpin oleh fisikawan nuklir, Siegfried Hecker, untuk mengunjungi mesin sentrifus yang mereka miliki.
Pejabat Korea Utara kemudian dilaporkan memberi tahu Hecker bahwa 2.000 mesin sentrifus telah dipasang dan beroperasi di Yongbyon.
Citra satelit dalam beberapa tahun terakhir menunjukkan Korea Utara tengah memperluas pabrik pengayaan uranium di kompleks nuklir Yongbyon.
Senjata nuklir dapat dibuat menggunakan uranium yang sangat diperkaya atau plutonium, dan Korea Utara memiliki fasilitas untuk memproduksi keduanya di Yongbyon. Tidak diketahui berapa banyak senjata plutonium atau uranium yang telah diproduksi di Yongbyon dan di mana Korea Utara menyimpannya.
Penulis : Tussie Ayu Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Associated Press