Bantuan Jet Tempur ke Ukraina Mulai Terjadi, Rusia Mengancam akan Menghancurkannya
Krisis rusia ukraina | 18 Maret 2023, 05:52 WIB“Tentu saja, pada operasi militer khusus, semua peralatan ini akan menjadi subjek penghancuran,” kata Peskov dikutip dari BBC.
Meski begitu, janji Polandia dan Slovakia mengirimkan jet tempur merupakan langkah positif bagi Ukraina, tetapi diyakini tak akan membuat perbedaan besar.
Baca Juga: Moskow Beri Penghargaan ke Pilot yang Jatuhkan Drone Intai AS, Sinyal Konflik Makin Parah
Ukraina mengatakan apa yang mereka butuhkan saat ini adalah jet tempur F-16 buatan Amerika Serikat (AS).
Penasihat senior Ukraina, Yuri Sak, mengatakan jet tempur generasi keempat memiliki kemampuan lebih baik.
Meski begitu, Ukraina tampaknya sulit untuk mendapatkannya setidaknya saat ini.
Salah satunya karena akan membutuhkan waktu untuk melatih pilot Ukraina dengan jet Barat.
Penulis : Haryo Jati Editor : Gading-Persada
Sumber : BBC