Aduh, 68 Perawat dan Dokter ICU Rumah Sakit di Spanyol Tertular Covid-19 Usai Pesta Natal
Kompas dunia | 7 Desember 2021, 09:00 WIBMADRID, KOMPAS.TV - Hampir 70 perawat dan dokter yang bekerja di unit perawatan intensif ICU rumah sakit di Spanyol dinyatakan positif Covid-19 setelah menghadiri pesta Natal.
Enam puluh delapan petugas medis di Rumah Sakit Regional Universitas di Malaga telah didiagnosis dengan virus corona.
Otoritas kesehatan, seperti dilansir Straits Times, Selasa (07/12/2021), sedang menyelidiki sumber infeksi dari seluruh 68 orang yang menghadiri pesta Natal pada 1 Desember di mana 173 orang hadir.
Mereka yang tertular Covid-19 semuanya menjalani tes antigen atau suntikan vaksinasi ketiga sebelum menghadiri pesta tersebut, kata otoritas kesehatan.
Sumber infeksi lain yang mungkin bisa jadi penyebab infeksi adalah makanan untuk staf rumah sakit, kata pihak berwenang.
Mereka yang terinfeksi menunjukkan gejala ringan.
Baca Juga: WHO Sebut Varian Omicron Berisiko Sangat Tinggi: Picu Lonjakan Kasus dengan Konsekuensi Parah
Otoritas kesehatan di Andalusia sudah memberi rekomendasi kepada staf di rumah sakit umum dan swasta untuk tidak menghadiri pesta Natal.
Sementara itu, empat kasus varian Omicron dipastikan terjadi di Kepulauan Balearic Spanyol, kata otoritas kesehatan di sana.
Pihak berwenang setempat juga melaporkan, seorang ayah tiba di Kepulauan Balearic baru-baru ini dan menginfeksi dua anggota keluarganya dan orang keempat yang baru-baru ini tiba di Spanyol dari Afrika Selatan.
Spanyol telah memastikan total sembilan kasus varian Omicron, berdasarkan keterangan Kementerian Kesehatan.
Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Hariyanto-Kurniawan
Sumber : Straits Times